Foto TribunNews
Seputar Cirebon – Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, melakukan kunjungan kerja ke Pasar Induk Jagasatru, Kota Cirebon, pada Jumat, 24 Oktober 2025. Kunjungan ini bertujuan untuk memantau langsung kondisi harga dan pasokan bahan pokok di pasar tradisional.
Dalam kunjungannya, Wapres Gibran berdialog dengan sejumlah pedagang dan pembeli. Ia menanyakan harga komoditas seperti bawang, tauge, dan kerupuk, serta membeli beberapa bahan pangan secara langsung. Para pedagang menyampaikan keluhan terkait harga barang yang masih tinggi dan berharap pemerintah dapat membantu menstabilkan harga.Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam menjaga daya beli masyarakat dan mengendalikan inflasi, sesuai dengan arahan Presiden Prabowo Subianto.
Usai meninjau pasar, Wapres melanjutkan agenda ke Sekolah Rakyat di SMP Negeri 18 Cirebon, serta sebelumnya telah berdialog dengan nelayan di Desa Citemu, Kecamatan Mundu.
Kunjungan Wapres ke Cirebon ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat dan menjadi bagian dari rangkaian pemantauan langsung kebijakan ekonomi di tingkat akar rumput.